Blogroll

| Gabung dalam Komunitas Kami :  

Jam

Arsip Blog

About

Senin, 14 Maret 2011

BEBERAPA ISTILAH DALAM MANUAL INI



* REMAJA, adalah orang yang masuk dalam kelompok usia 10 - 19 tahun (IPPF/PKBI).
Kelompok ini juga masih dapat disebut anak (0 - 18 tahun) sesuai dengan definisi
Undang-undang Perlindungan Anak Indonesia.
* MASA REMAJA adalah masa peralihan dari masa kanak-kanak ke masa dewasa (10 -
24 tahun).
* PUBERTAS, masa terjadinya perubahan-perubahan fungsi fisiologis atau karakteristik
seksual primer (kematangan organ-organ seksual), dan perubahan fisik atau karakteristik
seksual sekunder (penampilan fisik, bentuk tubuh, proporsi tubuh).
* REPRODUKSI, berasal dari kata re yang artinya kembali, dan produksi yang artinya
membuat atau menghasilkan. Reproduksi adalah sebuah proses kehidupan manusia
dalam menghasilkan keturunan.
* ORGAN REPRODUKSI, adalah bagian-bagian tubuh yang berfungsi dalam proses
reproduksi manusia.
* KESEHATAN REPRODUKSI, adalah suatu kondisi sehat yang menyangkut sistem, fungsi
dan proses reproduksi. Pengertian sehat tidak semata-mata berarti bebas dari penyakit
atau kecacatan fisik, melainkan juga sehat secara mental, sosial dan kultural.
* SEKS DAN SEKSUALITAS, Seks berarti jenis kelamin. Segala sesuatu yang berhubungan
dengan jenis kelamin disebut seksualitas. Seksualitas menyangkut berbagi dimensi
yang sangat luas, diantaranya biologis (anatomi, fungsi alat reproduksi), psikologis
(fungsi seksual, emosi & motivasi terhadap seksualitas, dll), sosial (seksualitas dalam
hubungan antar manusia, sesuai dengan lingkungan sosial, dll), dan kultural (nilai-nilai
budaya, moral, dll).

0 komentar: